Jumat, 03 Februari 2012

Cara Berfoto Jadoel ...


Sekarang foto tinggal jepret pake kamera hp langsung jadi. Padahal dulu kalau mau potret perlu tahapan yang rumit dan memerlukan kesabaran setara ngurus sertifikat di BPN lho. Pertama-tama: Pake minyak rambut dan sisiran biar rapi dan klimis. Kedua: Kaki dan tangan pake handbody biar kaki dan tangan ga kelihatan busik. Ketiga: Pergi ke studio foto atau nyegat tukang potret. Keempat: Cari layar untuk latar belakang. Saya paling suka yang belakangnya candi-candian. Apalagi yang ada kolam dan jembatannya. Kelima: Pilih pose yang paling oke. Cewek biasanya megang bunga. Kalo yang cowok biasanya pake kacamata item dan jaket disampirkan di bahu. Kalo anak-anak biasanya suka pose ngacak pinggang. Keenam: Buka mata selebar-lebarnya. Soalnya takut hasilnya merem. Itulah alasannya kenapa foto jadul rata-rata matanya mendelik/melotot. Ketujuh: Berdoa film/klise tidak terbakar. Kedelapan: Menunggu selama minimal 1 minggu sampai film/klise jadi dan foto dicetak. Jika kedelapan tahapan itu sudah terlampaui jangan dikira semua ujian sudah selesai. Karena masih ada ujian kesembilan. Yaitu kadang-kadang di fotonya mata kita kelihatan mlethis (merah) ...

Tidak ada komentar: